RajaKomen

Ini dia Beberapa Tips Membuat Packaging Makanan Unik agar Produk Lebih Menarik

22 Jul 2021  |  1023x | Ditulis oleh : Admin
Packaging Makanan Unik

Di zaman yang semakin canggih ini tentu berpengaruh juga kepada dunia usaha terutama UMKM. Banyak para pelaku usaha terutama yang menjual makanan kemasan, akan menemukan kemasan unik dan lebih modern. Dari bahan kemasan pun sudah banyak yang berubah tidak terpaku kepada bahan plastik. Sekarang bisa kita temukan juga packaging yang terbuat dari kertas, styrofoam, kardus dan masih banyak lagi.

Tak sedikit pula brand yang menggunakan kemasan sebagai senjata dalam promosi agar penjualan mereka melejit. Hal ini pun dikarenakan perilaku pembelian konsumen yang membeli sebuah produk hanya karena kemasannya yang menarik, bukan karena produk itu sendiri. Oleh karenanya, kamu harus mampu membuat packaging makanan unik agar tidak kalah bersaing dengan para kompetitor.

Penggunaan packaging makanan unik ini bisa kamu terapkan untuk berbagai jenis produk makanan. Mulai dari makanan ringan seperti keripik, produk frozen food seperti nugget, siomay, dan lain sebagainya. Kamu juga bisa coba pakai kemasan unik ini untuk produk makanan yang perlu dihangatkan dengan microwave, seperti makanan instan. Keunikan yang bisa kamu perlihatkan dari kemasanmu adalah visualnya ataupun bentuknya.

Dengan memanfaatkan packaging makanan unik, penjualan kamu bisa dilakukan dengan lebih baik. Hal ini juga tentunya dapat membantu branding kamu sehingga konsumen lebih mengenal dan berkeinginan untuk membeli produk yang kamu tawarkan. Ini pun berkenaan dengan fungsi kemasan sebagai alat promosi. Dimana kamu tidak perlu hadir secara langsung di hadapan konsumen agar mereka mau membeli produkmu. Cukup biarkan produk kamu yang dikemas dengan cantik terpajang pada rak display supermarket, dan dia akan menarik konsumen dengan sendirinya.

Kemasan keripik unik juga pastinya akan membuat keripik yang kamu jual akan banyak diminati pembeli, karena makanannya berupa keripik maka keunikan kemasan luar akan sangat membantu menjualkan keripik tersebut. Tentu harus di imbangi juga dengan rasa dari keripiknya, karena jika konsumen sudah tertarik dengan kemasan tapi rasa kurang memuaskan semua akan percuma. Mereka akan kecewa dan tentu saja akan berpindah ke brand lain yang jauh lebih enak isi keripiknya.

Untuk saat ini kemasan keripik unik biasanya berbentuk standing pouch, yang bagian atasnya bisa dibuka tutup untuk memudahkan konsumen jika tidak habis memakan isi keripiknya. Tentunya kemasan ini juga kedap udara ketika di tutup kembali, dan akan membuat keripik didalamnya tidak akan alot atau melempem.

Lalu dimanakah kita bisa membuat packaging makanan unik untuk keripik ini? Untuk menentukan tempat mana yang bagus sebaiknya hindari yang memberikan harga terlalu murah. Carilah yang sudah berpengalaman dalam pembuatan kemasan untuk makanan ringan. Agar kamu tidak salah pilih sebaiknya buat packaging makanan unik di Supernova Digipack.

Karena Supernova Digipack merupakan bagian dari PT Supernova Flexible Packaging yang telah berpengalaman dalam produksi flexible packaging selama lebih dari 30 tahun. Yang selalu mengedepankan kepuasan pelanggan. Maka dari itu, Supernova Digipack dapat membuat packaging dengan kualitas terbaik dari segi warna dan pengiriman.

Supernova Digipack juga berkomitmen untuk menjadi partner packaging terpercaya untuk berbagai pelaku usaha, baik usaha skala besar maupun kecil, agar mereka dapat mengembangkan bisnisnya lebih baik melalui packaging yang menarik. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: